Selasa, 07 Februari 2017

MELAYANI DENGAN MOTIFASI YANG BENAR

Oleh : Kak Pujianto ST.Spd



Mengapa melayani? Kalau pertanyaan ini diarahkan kepada kita, apa jawaban kita? Karena ingin aktif di gereja atau di persekutuan. Karena ingin memanfaatkan talenta untuk pekerjaan Tuhan. Atau mungkin ada alasan yang lainnya. Memutuskan terlibat dalam suatu pelayanan memang mudah, tapi tidak mudah untuk tetap terus melayani. Mengapa? Karena setelah memulai pelayanan kita akan menghadapi berbagai ujian dalam pelayanan. Hubungan dengan sesama pelayan, kelelahan karena beratnya pelayanan dan lainnya. Namun, satu hal yang paling sering membuat kita jatuh adalah motivasi ingin dipuji dan diperhatikan. Ketika kita tidak lagi dilihat atau diperhatikan, motivasi melayani jatuh dan kita bisa berhenti dari pelayanan.






Motivasi Melayani yang Benar

Untuk itulah sangat penting bagi kita untuk memulai pelayanan dengan motivasi yang benar. Motivasi melayani yang benar adalah ucapan syukur karena kasih dan keselamatan yang telah Allah limpahkan dalam kehidupan kita. Hanya dengan motivasi demikianlah kita bisa mengatasi tantangan dan kesulitan dalam pelayanan.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar